Saat Tajikistan Melarang Simbol Islam
Oleh: Nasrulloh Baksolahar
Presiden Tajikistan ingin menghampus jejak-jejak Islam di negrinya dengan dalih pelestarian budaya. Apakah akan berhasil? Mengapa tidak belajar pada negara-negara yang pernah melakukan hal ini?
Bukankah serangan militer yang dahsyat pun, tidak bisa menghapuskannya? Padahal sudah mendapatkan restu dari dunia. Padahal negara-negara besar bersekutu untuk menghancurkannya. Mengapa tidak belajar darinya?
Dulu, setelah perang dunia 2, Turki sebuah negara yang disekulerkan. Undang-undangnya disekulerkan. Budaya dan bahasanya disekulerkan. Shalat dan azan pun harus berbahasa Turki. Tulisan berbahasa Arab pun dilenyapkan. Sistem politik dan militer pun disekulerkan. Militernya menjadi penjaga sekularisme sehingga dapat melakukan apa saja demi menjaga sekularisme.
Apa yang terjadi? Dalam sejumlah pemilu, setelah sekularisme ditopang negara dan militer, partai Islam beberapa kali memenangkan pemilu walaupun pada akhirnya dikudeta oleh militer. Itulah fakta, bahwa agama tidak bisa disingkirkan selamanya.
Di Indonesia pernah terjadi sebuah periode, dimana umat Islam disingkirkan dari tanah kekuasaan, kemiliteran dan perekonomian. Yang paling mudah dilihat, tuduhan subversif dan penjara, menjadi sangat biasa bagi tokoh Islam. Yang termudah untuk dilihat, jilbab pernah dilarang di sekolah milik pemerintah. Bagaimana sekarang?
Di Mesir, gerakan Islam diberangus. Tokohnya dibunuh dan dipenjara. Namun, saat ada kesempatan untuk muncul, dia akan menjadi gerakan yang tak terbendung sehingga membawa Muhammad Mursi sebagai presiden, walaupun pada akhirnya dikudeta militer atas ijin Barat.
Di Eropa, bukankah golongan politik sayap kanan yang mendapat dukungan luas? Bukankah ide sekularisme dari Eropa? Di Eropa, pertumbuhan Islam sangat tertinggi. Di Rusia, di era Stalin, Islam diberangus. Sekarang, bagaimana? Di Bosnia, Islam hendak diberangus dari jantung Eropa, bagaimana sekarang?
Mengapa di negri muslim sendiri justru dilarang? Padahal sejarah pemberangusan Islam selalu gagal.
0 komentar: