Buya Hamka: Syahwat Senantiasa Mengurangi Akal Sehatmu
Judul Buku : Akhlaqul Karimah
Penulis : Buya Hamka
Penerbit : Gema Insani
Untuk menjaga syahwat, haruslah engkau ketahui bahwa syahwat senantiasa mengurangi akal sehatmu. Syahwat dapat menjatuhkan kehormatan, menghalangimu dari pekerjaan yang baik dan benar karena syahwat itu salah satu bentuk nafsu.
Jika nafsu telah dipuaskan, akal sehat pastilah akan hilang. Jika syahwatmu membawa engkau keluar dari jalan yang mesti dilalui, hendaklah dihalangi dengan sekuat tenaga, bawa dia kembali ke jalan yang lurus dan benar, bertobatlah kepada Allah SWT.
Jika kebenaran ditinggalkan, tidak dapat tidak, engkau terseret pada kebatilan. Jangan diabaikan dorongan nafsu yang sedikit sebelum menjadi banyak.
Jangan di senangkan hati kalau sekiranya tangan telah sekali menjamah yang salah karena kecilnya sebab tiap-tiap amalan itu mempunyai lawan. Jangan dihabiskan umur pada barang yang tidak memberikan manfaat, harta jangan dibelanjakan untuk hal-hal yang tidak perlu.
Jangan di habiskan kekuatan kepada barang yang tidak berguna, jangan dibawa pikiran kepada sesuatu yang tidak lurus. Peliharalah semuanya dengan sungguh-sungguh. Terutama umur karena segala faedah yang akan diambil hanya bergantung kepada umur.
Sekali-kali janganlah sombong dan merasa megah karena di dalam alam ini semua sama zatnya yaitu kita berasal dari tanah dan kesana pula semuanya kembali. Jangan berdusta karena kedustaan adalah bukti kehinaan diri dan kedangkalan akal.
0 komentar: