Proses Solusi yang Sejalan dengan Lauhul Mahfudz
Oleh: Nasrulloh Baksolahar
(Channel Youtube Dengerin Hati)
Apa penyebab suatu masyarakat ditimpa wabah penyakit dan bencana yang belum pernah terjadi sebelumnya?
Apa penyebab suatu negri dilanda kekeringan, kelaparan dan naiknya penguasa yang zalim?
Apa penyebab sebuah negri terhalang dari turunnya hujan?
Apa penyebab suatu negri dikuasai oleh musuh-musuhnya? Mengapa bermunculan penguasa yang perkataannya tak seorang pun berani membantahnya?
Apa penyebab sumber daya alam, kekayaan dan roda perekonomian suatu negri dirampas oleh musuh-musuhnya atau negara-negara asing?
Mengapa suatu negri banyak terpilihnya penguasa yang bodoh? Mengapa muncul penguasa yang sering berdusta namun dianggap jujur?
Mengapa penguasa yang tak amanah atau berkhianat namun dipercaya oleh masyarakat untuk menjadi pemimpin?
Bila ingin tahu penyebab dan solusi pemecahan seluruh persoalan tersebut, bukalah lembaran hadist Rasulullah saw tentang akhir zaman.
Butuh terobosan identifikasi persoalan dan solusi yang tak diambil dari akal dan disiplin ilmu dari beragam lembaga pendidikan konvensional
Butuh terobosan identifikasi persoalan dan solusi yang tak diambil dari label gelar sarjana hingga profesor formal akademik.
Butuh identifikasi persoalan dan solusi yang diambil langsung dari jiwa spiritual yang terkoneksi dengan Allah Yang Maha Berilmu
Manusia bersolusi dengan logika dan strategi yang tak sejalan dengan goresan Lauhul Mahfudz. Itulah penyebab persoalan hidup dan bangsa tak pernah tuntas.
0 komentar: